Sabtu, 18 Juni 2016

Proposal Rencana Bisnis “WEDDING ORGANIZER”






Proposal Rencana Bisnis
WEDDING ORGANIZER
Proposal Ini Dibuat Untuk Memenuhi Tugas Indiviu Mata Kuliah Entrepreneurship

Dosen Pengampu : Agus Salim Chamidi, M.Pd.I


Nama                     : Saniyah
NIM                        : 15115749
Jurusan/smt/kelas : PAI/II/F




Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Kebumen (IAINU) Kebumen 2016

PROPOSAL USAHA
WEDDING ORGANIZER
I.            PENDAHULUAN




A.    Latar Belakang
Setiap manusia pasti akan menikah. Dan bagi setiap orang mungkin memiliki impian pernikahan karena pernikahan adalah momen paling penting bagi pasangan pengantin. Pernikahan diharapkan hanya terjadi sekali seumur hidup, tentu hal ini harus di rencanakan dengan matang.
Masyarakat sekarang ini memiliki kesibukan yang tinggi, sehingga untuk mempersiapkan pesta pernikahan yang baik tentu sangat menguras waktu dan pikiran. Untuk itu saya siap membantu calon pengantin mempersiapkan pesta pernikahan impian yang selama ini di dambakan.
Kami siap melayani calon pengantin melengkapi pernikahan yang mereka impikan. Mulai dari gedung (tempat resepsi), Catering, dekorasi, rias, band, sound, dan pengisi acara lainnya yang terlibat di pesta pernikahan.
B.     Maksud Dan Tujuan
Maksud dari proposal ini adalah membuat deskripsi tentang rencana usaha baik dari sisi eksternal maupun internal.
            Tujuan :
1.      Menjadikan mahasiswa lebih kreatif dan inovatif tentang berwirausaha
2.      Melatih mahasiswa agar dapat berwirausaha dengan baik
3.      Membuat inovasi berwirausaha dalam bidang jasa.

II.            KEGIATAN USAHA


A.    Rencana Bisnis
 Lokasi Usaha
            Area usaha kami berlokasi di Dukuh Kebaturan Wetan Rt 02 Rw 01, Desa Sitiadi Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen.
B.     Waktu
            Waktu pelaksanaan usaha akan dimulai bulan ini dengan harapan pada bulan Juli (syawal) sudah dapat terealisasi, mengingat pada bulan Syawal banyak pasangan calon pengantin melangsungkan hari pernikahan.
C.    Sarana yang Dibutuhkan
Beberapa sarana dan alat yang dibutuhkan diantaranya adalah :
·         Tarub
·         Dekorasi
·         Baju pengantin
·         Sound system
·         Lampu
·         Meja dan Kursi
·         Peralatan Band
·         Brosur
·         Kartu nama

D.    Anggaran
Rincian anggaran proposal usaha Wedding Organizer :
NO
NAMA SARANA DAN ALAT
HARGA TOTAL (Rp)
1
Tarub (ukuran 6 x 10 m)
Rp. 350.000
2
Paket Rias
(Dekorasi,Baju pengantin, Dokumentasi)
Rp. 3.000.000
3
Sound dan Penerangan
Rp. 500.000
4
Peralatan Pesta (kursi, meja, dll.)
Rp. 700.000
5
Tenda
Rp. 500.000
6
Band
Rp. 1.000.000
7.
Sarana Promosi (Brosur, Banner dan kartu nama )
Rp. 150.000
JUMLAH
Rp. 6.200.000
*kekurangan yang tidak termasuk dalam daftar diatas dikenai biaya tersendiri (Misalnya : Catering, Mahar, dan Souvenir).
E.     Sumber Dana
1.      Tabungan pribadi              : Rp 5.000.000,-
2.      Pinjaman                            : Rp 2.000.000,-
Tabungan Pribadi+Pinjaman   : Rp. 7.000.000,-
Jumlah Dana-anggaran usaha  : Rp. 800.000,-
Jadi memiliki dana Cadangan Rp. 800.000,-
F. Konsumen
Konsumen/ calon klien saya adalah masyarakat umum yang mempunyai rencana untuk menikahkan putra-putrinya atau para calon pengantin yang akan melangsungkan hari bahagia/pernikahan.

III. KESIMPULAN
Dengan mendeskripsikan rencana usaha, kita dapat mengetahui apa saja yang kita butuhkan dan modal berasa yang perlu dipergunakan.

IV. PENUTUP
Demikian proposal yang kami buat, semoga langkah ini dapat turut andil dalam membantu dan memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat dan memajukan ekonomi bangsa. Terimakasih dan salam sukses.

Galleri Dokumentasi W.O



 

Minggu, 29 Mei 2016

Resensi Buku International Living



Judul               : International living
Penulis            : John C. Maxwell
Penerbit          : Center Book, 2015
Tebal                :  271 Halaman

Memilih Hidup yang Terarah

                Setelah membaca artikel yang berjudul memilih hidup yang terarah yang ditulis oleh Andy Iskandar dari buku karangan John Maxwell saya dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :
·         Kehidupan yang terarah akan membuat hidup kita penuh dengan tujuan.
·         Hidup yang terarah akan dapat di wujudkan dengan 4 langkah yaitu temukan tujuan kita, keluar dari zona nyaman kita dan melakukan action walaupun awalnya pasti tidaklah mudah. Selanjutnya gunakan anugrah yang sudah Allah berikan pada kita berupa bakat, hal yang sudah Allah berikan pada kita berupa bakat, hal yang kita sukai dan apa saja yang dapat kita gunakan untuk membantu kita, dan terakhir ayo Lakukan! Jangan hanya mencoba-coba.
·         Tujuan hidup akan kita temukan apabila kita dapat menjawab beberapa hal yaitu apa yang kita tangisi, apa yang memunculkan suatu ide “Bagaimana Jika” ? untuk melakukan perubahan yang lebih baik.
·         Selain itu kita harus tahu type seperti apa kita ini. Survival, Success, dan Significance. Ketika kita sudah dapat membantu orang lain dan bukan hanya memikirkan diri kita  sendiri kita sudah menjadi orang tidak hanya survival, Succes, tapi lebih dari itu.
·         Kita mungkin akan kesulitan membuat perubahan seorang seorang diri butuh partner? Bisa jadi. Kita bisa bermitra dengan orang lain untuk membuat pemikiran yang baru bersama-sama meraih mimpi besar itu.
·         Nah kapan itu? Jangan menunda-nunda kesempatan gunakan waktu dengan sebaik-baiknya.
·         Terakhir motivasi orang-orang di sekitar anda untuk menjadi orang-orang yang berfikir maju memiliki pandangan hidup dan tujuan hidup yang terarah dan tentu saja hidup yang signifikan.

Sabtu, 23 April 2016

Tabel Kewirausahaan



Tugas Kewirausahaan
Data Pengguna Media >2 Jam/hari menurut Usia Pengguna
Di Desa Waru, Maret 2016 (Responden 143 orang)

 

Kesimpulan :

1.      Pengguna Televisi terbanyak adalah usia 25-34 tahun sebanyak 40 dari 134 Responden.
Rencana Usaha : Menjadi agen tv kabel berbayar atau servis televisi
2.       46 responden usia 18-24 tahun lebih menyukai koran dibandingkan usia lainnya.
Rencana Usaha : membuka / menjadi agen koran dan mengantarkan sampai rumah setiap pagi
3.      dari 143 Responden, usia 35-49 tahun adalah peminat terbanyak menggunakan radio sebanyak 45
4.       Sebanyak 40 responden dengan usia 14-17 tahun menempati angka tertinggi sebagai pengguna warnet.
Rencana Usaha : membuka warung jajanan/ minuman dekat dengan warnet
5.        usia 18-24 dan 25-34 tahun lebih banyak menggunakan handphone masing-masing sebanyak 34.
Rencana Usaha : Membuka counter HP dan Servis HP